Dandim Bojonegoro hadiri Acara Pembukaan Bupati Cup 2022

 

LENSAJATIM ꞁꞁ       Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0813 Bojonegoro, Letkol Arm Arif Yudo Purwanto, turut menghadiri acara Pembukaan Bupati Cup 2022 yang diselenggarakan di GOR Utama Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Sabtu (12/11/2022).

Pada kegiatan tersebut juga dilakukan serangkaian penyerahan bonus bagi atlit peraih medali di ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Timur tahun 2022 bulan Juni yang lalu secara simbolis oleh Bupati, Dandim 0813 dan Kapolres Bojonegoro yang disaksikan ratusan atlit peserta Bupati Cup dan tamu undangan.

Adapun Atlit penerima bonus dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro adalah :

1.  Deovani Arsyad, peraih medali emas dari cabang olahraga angkat besi kelas 67 kg Putra, menerima bonus sebesar 20 juta rupiah.

2. Lutfi Nurul, peraih medali perak dari cabang olahraga Atletik Marathon, menerima bonus sebesar 10 juta rupiah

3. Teguh Ardi Susilo, peraih medali perunggu dari cabang olahraga silat mendapatkan bonus sebesar 5 juta rupiah.

Usai penyerahan Bonus bagi atlet, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Penerima Program KPOB terakhir di tahun 2022 secara simbolis dengan nomer peserta 9488 yang diwakili oleh Ahmad Galih Dwica Airlangga dan Citra putri febriana.

Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah, berharap agar para atlet tetap semangat dan tidak cepat puas dengan capaian yang diraih, tetap disiplin berlatih, teruslah optimis menatap masa depan dengan bidang olahraga yang kalian geluti saat ini. "Hal inilah yang akan membawa kalian dipuncak kesuksesan," ujarnya.

Selain itu, Bupati Bojonegoro juga berharap dan mengajak untuk bersama-sama mewujudkan Bojonegoro yang berprestasi dan cetak juara. "Optimalkan Kartu Pembinaan Olahraga Berkelanjutan (KPOB), itu akan menjadi embrio Bojonegoro memilki atlet berprestasi. Karena, KPOB dirancang keperuntukannya untuk anak usia dini yaitu mulai umur 6 tahun," pungkasnya.(Pendim/Red)