HUT ke 76, Dandim 0808 Blitar Gelar Baksos di Daerah Pegunungan

 

LENSAJATIM ꞁꞁ       Dalam rangka rangkaian peringatan HUT ke 76 TNI Tahun 2021, Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono, S.Sos., M.Han, salurkan bantuan sosial berupa beras kepada  warga masyarakat kurang mampu  akibat terdampak pandemi Covid-19.

Momen tersebut dilaksanakan di daerah pegunungan, tepatnya di Desa Kalikuning Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar.

Bantuan sosial berupa beras kali ini, langsung diberikan secara door to door  oleh Dandim 0808/Blitar, di dampingi Danramil Tipe B 0808/05 Nglegok Kapten Czi Wikodo, Jumat (08/10/2021).

Dandim 0808/Blitar menyampaikan, bantuan sosial ini merupakan bentuk wujud kepedulian TNI kepada warga masyarakat yang kurang mampu.

Dengan harapan semoga pemberian bantuan sosial ini, dapat membantu serta meringankan beban masyarakat, khususnya yang berdomisili di daerah pegunungan yang berada di wilayah Teritorial Kodim 0808/Blitar.

Karena pandemi Covid 19 masih belum berakhir, Dandim 0808/Blitar menekankan kepada warga masyarakat supaya senantiasa tetap mematuhi protokol kesehatan 5M, agar terhindar dari penyebaran Covid 19.(Pendim/Red)