Tiga Pilar Kecamatan Dander, Patroli Penegakkan Disiplin Protkes Pencegahan Covid-19

 


LENSAJATIM ||       Upaya pencegahan penularan virus corona terus dilakukan oleh pemerintah. Tak terkecuali TNI-Polri dan Satpol PP turut membantu pemerintah dalam penanganan dan pencegahan penyebaran covid-19 ini.

Seperti yang dilakukan tiga pilar Kecamatan Dander, terdiri dari TNI-Polri dan Satpol PP melaksanakan patroli bersama menegakkan disiplin Protokol Kesehatan (Protkes) pencegahan covid-19.

"Ini semua kami lakukan dalam rangka penegakkan disiplin protokol kesehatan pencegahan covid-19 khususnya diwilayah Kecamatan Dander. Yakni dengan menerapkan 3-M, menggunakan masker dengan benar, menjaga jarak berinteraksi dan mencuci tangan pakai sabun serta dengan air mengalir," demikian diungkapkan Danramil 0813-05/Dander, Kapten Inf Abdul Karim Zalukhu, Jum'at (6/11/2020).

Pihaknya mengharapkan masyarakat, khususnya warga di Kecamatan Dander untuk mengikuti anjuran atau himbauan pemerintah tentang disiplin penerapan protokol kesehatan.

"Agar masyarakat memiliki kesadaran dari diri sendiri untuk mematuhi protkes menuju Indonesia yang lebih maju, sehat dan produktif," pungkasnya. (Pendim/Red)