Dandim Bojonegoro Bekali Mahasiswa Baru Unigoro Dengan Wasbang Dan Bela Negara


LENSAJATIM.COM||BOJONEGORO

Komandan Kodim (Dandim) 0813 Bojonegoro Letkol Inf Bambang Hariyanto, memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Bela Negara dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Bojonegoro (Unigoro) di Aula Kampus setempat.

Sebanyak 825 Mahasiswa baru Universitas Bojonegoro turut mengikuti kegiatan dalam rangka meningkatkan karakter terhadap generasi muda yang tangguh.

Melalui pesan tertulisnya, Minggu (20/9/2020), Dandim 0813 Bojonegoro, mengatakan bahwa kesadaran bela negara menjadi bagian penting dari strategi nasional, bangsa dan negara Indonesia guna menghadapi berbagai ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan.

Bela negara tidak hanya dilakukan oleh TNI, tetapi harus melibatkan segenap komponen bangsa termasuk didalamnya seluruh warga negara. Hal ini sesuai dengan UUD 1945 Pasal 27 Ayat 3 bahwa setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara, dan UUD 1945 Pasal 30 Ayat 1 bahwa setiap negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.

Selain itu, sebagai generasi muda penerus bangsa Indonesia, Mahasiswa diharapkan untuk bersatu dan mampu menjadi generasi-generasi yang berkualitas serta berkarakter tangguh. Sehingga, mampu menghadapi tantangan dalam perkembangan era globalisasi di semua aspek baik sosial, ekonomi, budaya dan teknologi.

"Oleh karena itu, para pemuda diharapkan mampu membentengi diri dari berbagai ancaman dengan penerapan kesadaran bela negara. Serta melestarikan Pancasila sebagai jati diri dan budaya bangsa sekaligus sebagai benteng yang kuat guna menjaga keutuhan dan persatuan nasional Indonesia," pungkas Letkol Inf Bambang Hariyanto. (Pendim/Red)